Memang susah untuk menghadapi orang-orang yang demikian,namun jangan berputus asa untuk menjalin komunikasi dengannya.Ada beberapa tips yang dapat Anda lakukan:
1. Berusahalah untuk mendekatinya.
2. Ketika berbicara dengannya, pergunakanlah pertanyaan-pertanyaan uraian dan terbuka, yaitu pertanyaan yang memakai kata tanya: apa? bagaimana?, kapan?, dan di mana?
3. Usahakanlah untuk mengajaknya dalam berbagai pekerjaan dan kunjungan bersama.
4. Hindarilah dari sikap-sikap yang dapat menyakitinya.
5. Buatlah ia merasakan urgensi dirinya dan kehebatan seluruh pendapatnya.
6. Mulailah diskusi bersamanya dari point yang disepakati bersama.
7. Temanilah dengannya serta berbuat ramahlah kepadanya.
8. Bincangkanlah kepadanya tentang diri anda, pekerjaan Anda, problem-problem Anda hingga ia pun melakukan hal yang sama kepada Anda.
9. Ajukanlah kepadanya pertanyaan-pertanyaan langsung, tapi janganlah Anda terlalu banyak memfokuskannya dan menunggu lama agar ia menjawab pertanyaan-pertanyaan Anda.
10. Hati-hatilah dari memvonisnya bahwa dia tidak memperhatikan.
Ingatlah, berapa banyak orang pendiam mengambil manfaat dari pembicaraan lebih banyak dari orang yang berbicara.
11.Ajak dia berbicara dengan cara memperkenalkan diri Anda terlebih dahulu.mulailah dengan menceritakan pribadi anda terlebih dahulu, seperti karakter khusus anda, harapan, kekhawatiran, kesulitan dan kegelisahan anda, secara bertahap dan bersabarlah menunggunya mengikuti anda untuk dapat bercerita tentang dirinya.
12.Jangan terlalu banyak mengoreksi info darinya sebab ada kemungkinan bahwa dia akan merasa bingung dengan cara Anda berpikir
semoga membantu